Personel Polsek Serang Polresta Serkot Siagakan Pengamanan Upacara Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag Kota Serang
POLRESTA SERKOT_ Personel Polsek Serang melaksanakan pengamanan kegiatan upacara Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama tingkat Kota Serang yang digelar di Alun-Alun Kota Serang pada Sabtu, 3 Januari 2026.
Pengamanan tersebut dilakukan guna memastikan kegiatan upacara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Personel Polsek Serang disiagakan di sejumlah titik strategis di sekitar lokasi kegiatan, baik untuk pengamanan area upacara maupun pengaturan arus lalu lintas di sekitar Alun-Alun Kota Serang.
Selain melaksanakan pengamanan, personel juga memberikan imbauan kepada masyarakat dan peserta upacara agar tetap menjaga ketertiban serta mematuhi arahan petugas demi kelancaran kegiatan.
Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Yudha Satria, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Serang AKP Hery Wiyono, S.H., M.M. menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan masyarakat merupakan bentuk kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Dengan dilaksanakannya pengamanan ini, diharapkan upacara Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama tingkat Kota Serang dapat terlaksana dengan aman, tertib, dan kondusif.